Rooney Bakal Kapten Timnas Inggris
VIVAnews - Pesepakbola Inggris Wayne Rooney dipersiapkan menjadi kapten dalam pertandingan uji coba melawan Brasil di Stadion Internasional Khalifa, Qatar, Minggu dini hari. Keputusan ini diambil pelatih Fabio Capello setelah John Terry tidak dapat bermain karena cedera tumit.
"Jika Terry belum seratus persen fit, Rooney akan memimpin," kata Capello seperti dikutip laman harian The Daily Mail, Sabtu 14 November 2009.
Terry bergabung dengan delapan pemain utama lainnya yang juga terpaksa tidak bermain. Dia tidak terlihat dalam sesi latihan terakhir, Kamis malam.
Jika terpilih, Rooney akan menjadi salah satu kapten tim nasional termuda bersama Bobby Moore dan Michael Owen. Capello yakin Rooney dapat memimpin dan melakukan terobosan di sisi ofensif.
Capello mempertimbangkan untuk memilih antara Jermain Defoe dan Darren Bent untuk mendampingi Rooney. Namun pelatih asal Italia ini mengaku lebih tertarik menurunkan Bent.
"Saya sangat mengetahui permainan Defoe dan ingin tahu lebih banyak tentang Bent. Saya suka tempo permainannya, penguasaannya terhadap bola," tutur Capello.
Michael Carrick, Gareth Barry, James Milner, dan Shaun Wright-Phillips akan diturunkan sebagai pemain tengah. Sementara Terry akan digantikan Joleon Lescott. Di bek kiri, Capello berencana memainkan Wayne Bridge. "Dia jarang bermain karena ada Ashley Cole, jadi ini merupakan kesempatan bagi dia," ujar Capello.
Sabtu, 14 November 2009
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar